Posts

Showing posts from December, 2024

Catatan Akhir Tahun 2024

Image
Saya, tidak secara konsisten menulis catatan akhir tahun. Saya juga sudah jarang menulis, karena tuntutan pekerjaan lebih memberi beban untuk dipikirkan. Namun, catatan ini bukan tentang pekerjaan. Saya bisa pastikan, bahwa dalam semua tulisan anga-anga¹ saya, tidak ada yang berkaitan dengan pekerjaan. Ini adalah cerita saya, cerita singkat untuk tahun 2024 yang panjang. Kau bisa membacanya kurang lebih hanya 5 menit. Kalau kau mau membaca cepat, baca saja di bagian akhir tulisan ini. Itu adalah rangkuman dari semua isi catatan akhir tahun ini. Barangkali, tahun 2024 adalah tahun terbaik dalam hidup saya. Teman-teman saya, banyak yang lolos beasiswa LPDP. Teman-teman saya, banyak yang lolos CPNS sampai pada tes terakhir, yang pengumumannya masih Januari tahun depan. Teman-teman saya, banyak yang sudah berkeluarga. Teman-teman saya, banyak yang melupakan utangnya, eh, ini yang tulis skrip siapa, sih? Pada tahun yang sama, Taman Baca yang dibangun bersama seorang teman dan or...

Ngaku-ngaku Konten Kreator

Image
"Saya ingin melawan arus, karena cuman ikan mati yang berenang mengikuti arus." ~ Rocky Gerung Saya membuka tulisan ini dengan quotesnya bung Rocky, tanpa mengikutsertakan konteksnya. Sebab, sebenarnya, judul awal tulisan ini adalah "Meredefinisi Kata Konten (Kreator)," yang sepertinya tidak jadi dilanjutkan karena keterbatasan bahan bacaan. Namun, cukuplah kita tahu, bahwa kata "konten" berasal dari bahasa Inggris, yaitu "content" yang berarti isi atau kandungan. Kalau ditambah kreator, maka itu akan menjadi sebutan bagi orang-orang yang membuat konten, seperti tulisan, gambar, video, suara, atau gabungan dari beberapa materi untuk dipublikasikan di platform digital. Sudah. Begitu saja dulu. Kalau kau melihat orang, lebih-lebih di Facebook, yang tiap postingan mereka ada kata-kata @sorotan semuaorang, fyp dan lain sebagainya, maka mereka ini adalah konten kreator Facebook (pro). Tidak bisa dipungkiri memang, bahwa setiap konten yang ...